CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

 CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10
  1. Teks laporan hasil observasi memuat informasi yang disajikan harus sesuai dengan ..... yang didapatkan dari hasil penelitian. Kata yang tepat untuk mengisi titik-titik di atas asdalah....
    a. opini
    b. fakta
    c. pendapat
    d. argumentasi
    e. penjelasan

 

  1. Teks laporan hasil observasi adalah teks yang berisi penjabaran umum/melaporkan sesuatu berupa hasil dari...
    a. pengamatan
    b. penilaian
    c. koreksi
    d. penulisan
    e. peluang

 

  1. Jenis teks laporan hasil observasi mendeskripsikan atau menggambarkan bentuk, ciri, atau sifat umum, seperti hal-hal berikut, kecuali....
    a. benda
    b. hewan
    c. tumbuh-tumbuhan
    d. keindahan bumi
    e. peristiwa

 CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

  1. Berikut ini termasuk ciri-ciri dari teks laporan hasil observasi, kecuali....
    a. bersifat objektif
    b. disajikan secara menarik, baik dalam hal tata bahasa yang jelas, isinya berbobot, maupun susunan
    c. harus ditulis sempurna dan lengkap
    d. tidak memasukkan hal-hal yang menyimpangm mengandung prasangka, atau pemihakan
    e. mengandung pendapat tokoh ahli logis.

 

  1. Teks laporan hasil observasi harus disajikan dengan menggunakan bahasa yang jelas, mudah dipahami, dan tidak berbelit-belit. Hal ini dilakukan untuk menghindari....
    a. keterlibatan tokoh masyarakat

b. kesalahpahaman pembaca
c. kesalahan penulisan
d. salah tafsir
e. salah menguraikan pendapat/opini

 

  1. Salah satu tujuan pembuatan teks laporan hasil observasi adalah untuk....
    a. melaporkan hasil observasi
    b. menganalisis teks laporan hasil obsrvasi c. menafsirkan hasil observasi
    d. menginterpretasi hasil observasi
    e. melaporkan hasil observasi secara sistematis dan objektif

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10 

  1. Sebuah teks laporan hasil observasi dapat dikatakan ideal, jika memenuhi kriteria-kriteria berikut, kecuali....
    a. memiliki struktur teks yang lengkap
    b. memanfaatkan konjungsi atau kata penghubung yang tepat
    c. pengelompokkan kata dilakukan berdasarkan kriteria tertentu
    d. memiliki tata bahasa yang lengkap e. memfungsikan kelompok kata dan jenis kata sesuai keperluan

 

  1. Teks laporan disebut juga....
    a. teks klasifikasi
    b. teks bacaan
    c. teks
    d. teks deskripsi
    e. teks observasi

 

  1. Setelah mengamati dan mencatat data yang diperlukan, yang dicatat haruslah data yang akurat sesuai pengamatan dan data yang disajikan dari....
    a. hasil penelitian terkini
    b. hasil pengembangan ilmu pengetahuan
    c. objek yang diteliti
    d. permasalahan yang diangkat
    e. keterangan penduduk sekitar

 CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

  1. Analisis teks laporan hasil observasi secara lisan akan menimbulkan saran, tanggapan, atau pendapat yang penyampaiannya harus memenuhi kaidah....
    a. bahasa
    b. isi
    c. struktur teks
    d. kesantunan berbahasa
    e. penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar

 

  1. Dalam teks laporan hasil observasi tahap pernyataan umum atau klasifikasi merupakan....
    a. kata penutup dalam teks laporan
    b. isi dari teks laporan
    c. menjelaskan manfaat pembuatan teks laporan hasil observasi
    d. definisi khusus dari teks laporan
    e. sejenis pembuka atau pengantar tentang hal yang akan dilaporkan

 

  1. Paragraf atau struktur yang berisi manfaat-manfaat dari objek yang diamati dari teks laporan hasil observasi disebut.....
    a. definisi khusus
    b. definisi umum
    c. deskripsi
    d. deskripsi manfaat
    e. deskripsi bagian

 

  1. Dalam menganalisis teks laporan, kita harus mengetahui tentang strukturnya. Struktur teks hasil laporan observasi adalah....
    a. deskripsi manfaat

b. pernyataan klasifikasi
c. anggota yang dilaporkan
d. definisi umum
e. unsur-unsur dalam laporan hasil observasi
CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

  1. Menyampaikan informasi tentang sesuatu, apa adanya sebagai hasil pengamatan sistematis atau analisis. Pernyataan tersebut merupakan tujuan dari....
    a. teks laporan
    b. laporan hasil observasi
    c. komunikatif dari teks laporan
    d. penelitian hasil observasi
    e. observasi

 

  1. Dalam laporan hasil observasi sering ditemukan penggunaan antonim dan sinonim. Sinonim adalah....
    a. lawan kata
    b. kata baru
    c. persamaan makna kata
    d. kata-kata indah
    e. kata yang mengandung makna

 

  1. Salah satu sifat yang harus dimiliki teks laporan hasil observasi adalah bersifat informatif, kecuali....
    a. teks laporan hasil observasi sesuai dengan kenyataan
    b. teks laporan hasil observasi sesuai fakta
    c. teks laporan hasil observasi dapat dijadikan sebagai sumber pengalaman orang lain jika melakukan hal serupa

d. teks laporan hasil observasi dapat dikomunikasikan dengan siapa pun

  1. Dikarenakan teks laporan hasil observasi merupakan laporan, maka harus menggunakan istilah ilmiah. Hal ini dilakukan untuk.....
    a. meyakinkan pembaca tentang fakta
    b. penggunaan aspek kebahasaan yang tepat
    c. meyakinkan pembaca bahwa tulisan tersebut dibuat dengan menyertakan ilmu pengetahuan
    d. menilai suatu karya ilmiah
    e. mengetahui makna yang terkandung dalam teks tersebut

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10 

  1. Perhatikan teks berikut!

    Benca alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi manusia. Bencana alam dapat terjadi dinana pun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia. Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam. Itulah sebabnya Indonesia banyak mengalami bencana alam terutama gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah longsor.

    Dari teks tersebut yang termasuk dalam definisi umum laporan adalah....
    a. Bencana alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi manusia.
    b. Bencana alam dapat terjadi di manapun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia.
    c. Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam
    d. Itulah sebabnya Indonesia banyak mengalami bencana
    e. Bencana alam di Indonesia, seperti gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah longsor.

 

  1. Perhatikan teks berikut!

    Lingkungan RT 03 kurang bersih, karena kurangnya kesadaran masyrakatnya untuk menjaga kebersihan dan kurangnya keberadaaan fasilitas kebersihan, seperti tong sampah. Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab seluruh masysrakat RT 03. Kerja sama antara pengurus RT dan masyarakat akan lebih meningkatkan upaya kebersihan lingkungan tersebut. Pengurus RT berperan dalam penyediaan fasiitas kebersihan bersinergi dengan kesadaran masyarakat dalam menjaga keberishan lingkungan.

    Dari teks tersebut yang termasuk dalam definisi umum hasil analisis laporan adalah....
    a. Kurangnya kesadaran masyarakatnya untuk menjaga kebersihan
    b. Lingkungan RT 03 kurang bersih

c. Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab seluruh masyarakat RT 03
d. Kerja sama antara pengurus RT dan masyarakat akan lebih meningkatkan upaya kebersihan lingkungan tersebut.
e. Pengurus RT berperan dalam penyediaan fasilitas kebersihan bersinergi dengan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

 

  1. Salah satu ciri-ciri kebahasaan dari teks laporan hasil observasi adalah adanya konjungsi. Konjungsi adalah…

 

a. Kata singkatan

b. Kata baru

c. Kata penghubung

d. Kata yang sama

e. kata depan

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10 

  1. Bagian akhir dalam sebuah teks eksposisi yang memuat penguatan kembali atas pendapat yang telah disampaikan berdasarkan fakta dalam bagian argumentasi merupakan …

a.       Pernyataan pendapat (tesis)

b.      Argumentasi

c.       Contoh

d.      Fakta

e.      Penegasan ulang

 

  1. Perhatikan kutipan di bawah ini !

“Saat ini, Indonesia diperkirakan telah memiliki kurang lebih 90 juta orang yang tergolong ke dalam kelompok consuming class”

Kutipan tersebut membuktikan bahwa tesis sang penulis berupa fakta. Dalam teks eksposisi, kutipan di atas termasuk ke dalam struktur …

a.       Pernyataan pendapat (tesis)

b.      Contoh

c.       Fakta

d.      Argumentasi

e.      Penegasan ulang

 

  1. Pola paragraf yang peletakan topik utamanya berada di akhir paragraf disebut …

a.       Deduktif

b.      Induktif

c.       Campuran

d.      Induktif – deduktif

e.      Deduktif – induktif

  1. Pola paragraf yang peletakan topik utamanya berada di awal paragraf disebut …

a.       Deduktif

b.      Induktif

c.       Campuran

d.      Induktif – deduktif

e.      Deduktif – induktif

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10 

  1. Teks eksposisi merupakan teks yang memuat …

a.       Informasi yang tidak penting bagi para pembaca

b.      Gagasan pendapat yang berisi sebuah informasi dan pengetahuan dengan didasari oleh fakta yang sebenarnya

c.       Berisi informasi mengenai penjelasan suatu produk dan jasa

d.      Berisi informasi yang menjelaskan suatu benda maupun bangunan yang membuat pembaca mengetahui pengetahuan mengenai topik tersebut

e.      Informasi yang tidak didasarkan oleh fakta yang sebenarnya atau hasil karangan sang penulis

 

  1. Dalam struktur teks eksposisi, terdapat bagian yang memuat pernyataan umum atau gagasan penulis mengenai topik yang akan di bahas. Bagian tersebut merupakan …

a.         Tesis

b.        Argumentasi

c.         Pernyataan pendapat

d.        Simpulan

e.        Gagasan utama

 

  1. Penyalahgunaan narkoba sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh manusia. Selain memiliki efek yang membuat penggunanya ketagihan, penggunaan narkoba dengan dosis tinggi juga bisa menyebabkan kematian bagi penggunanya. Setiap jenis narkoba memiliki efek yang berbeda-beda. Ada yang menyebabkan detak jantung berdetak lebih cepat dari normalnya, bahkan parahnya lagi menyebabkan kematian diakibatkan oleh overdosis.

Ide pokok dari penggalan paragraf di atas yaitu …

a.         Penyalahgunaan narkoba sangat berbahaya bagi kesehatan.

b.        Narkoba memiliki efek yang membuat penggunanya ketagihan.

c.         Penggunaan narkoba dapat menyebabkan kematian.

d.        Setiap jenis narkoba memiliki efek yang berbeda-beda

e.        Ada yang menyebabkan detak jantung berdetak lebih cepat dari normalnya.

 

  1. Bacalah teks eksposisi berikut ini dengan seksama !

Teh hijau dapat berfungi untuk menjaga kesehatan kulit secara alami. Hal tersebut dikarenakan teh hijau mengandung zat yang dapat melindungi kulit kita dari paparan sinar UV. Sehingga secara tidak langsung, apabila kita mengonsumsi teh hijau, sama saja kita sedang melakukan pencegahan dari penyakit kanker kulit. Selain itu, teh hijau juga terbukti mampu membuat kulit wajah kita tidak cepat mengeriput.

Manakah ide pokok dari paragraf di atas …

a.         Teh hijau dapat berfungi untuk menjaga kesehatan kulit.

b.        Teh hijau mengandung zat yang dapat melindungi kulit dari paparan sinar UV

c.         Teh hijau mampu menjaga kita dari penyakit kulit kanker

d.        Teh hijau juga terbukti mampu membuat kulit wajah kita tidak cepat mengeriput

e.        Teh hijau baik untuk di konsumsi

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10 

Perhatikan struktur anekdot :

1.      Koda

2.      Krisis

3.      Abstraksi

4.      Reaksi

5.      Orientasi

  1. Urutan struktur teks anekdot yang tepat adalah ….
    A. 3-5-4-2-1                                         D. 3-2-4-5-1
    B. 3-5-2-4-1                                         E. 3-4-2-5-1
    C. 3-4-5-2-1

 

  1. Berikut ini yang bukan ciri-ciri teks anekdot adalah….
    A. Struktur teks orientasi-krisis-reaksi             
    B. Memiliki pesan moral                       
    C. Memiliki unsur lucu
    D. Berbentuk cerita
    E. Menggelitik

 

  1. Berikut ini yang termasuk unsur kebahasaan kecuali ...
    A. Konjungsi menyatakan yang menyatakan hubungan waktu
    B. Kalimat retoris
    C. Kalimat tanya
    D. Kata kerja aksi
    E. Kalimat yang menyatakan peristiwa masa lalu

 

Text Box: Seorang dosen Fakultas Hukum sedang memberi kuliah Hukum Pidana. Saat tiba sesi tanya jawab si Ali bertanya pada dosen, ”Apa kepanjangan dari KUHP,Pak?” Lalu dosen tidak menjawab sendiri, tetapi dilemparkannya pada si Ahmad. “Saudara Ahmad, coba bantu saya untuk menjawab pertanyaan saudara Ali!” pinta beliau. Dengan tegas si Ahmad menjawab, “Kasih Uang Habis Perkara, Pak!” tegasnya. Mahasiswa lain tentu tertawa, sedang pak dosen geleng-geleng kepala, seraya menambahkan pertanyaan pada si Ahmad, “Saudara Ahmad, darimana Saudara tahu jawaban itu?” Dasar si Ahmad, pertanyaan tersebut dijawabnya pula dengan tegas, “Peribahasa Inggris mengatakan ‘Pengalaman adalah guru yang terbaik’ begitu, Pak!” Seisi kelas tertawa. Lalu tawa mereda dan kelas kembali tenang.Perhatikan teks di bawah ini !


 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

 CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

 

  1. Kelucuan teks anekdot terdapat pada bagian …
    A. Dosen sedang memberi kuliah hukum pidana.
    B. Saat sesi tanya jawab antara mahasiswa dan dosen.
    C. Saat Ahmad memplesetkan KUHP menjadi Kasih Uang Habis Perkara.
    D. Para mahasiswa tertawa mendengar jawaban Ahmad.
    E. Para mahasiswa menertawakan keluguan Ahmad menjawab pertanyaan dosen.
  2. Arti istilah ‘Kasih Uang Habis Perkara’ dalam teks tersebut adalah ….
    A. Setiap perkara dikenai biaya
    B. Setiap perkara dapat ditindaklanjuti dengan uang
    C. Setiap perkara dapat diselesaikan dengan uang
    D. Setiap perkara tidak dapat diuangkan
    E. Setiap perkara tidak dapat diselesaikan
  3. Makna tersirat pada teks anekdot di atas adalah...
    A. Menjelaskan kepanjangan KUHP sebenarnya adalah Kitab Undang Hukum Pidana.
    B. Mengkritik Bapak dosen sedang memberikan kuliah hukum pidana.
    C. Peribahasa Inggris mengatakan pengalaman adalah guru terbaik.
    D. Menyindir kepada oknum penegak hukum yang mau disuap.
    E. Menyindir Ali yang bertanya kepanjangan KUHP.
  4. Teks anekdot berjudul KUHP terdapat kritikan dalam kalimat ...
    A. Apa kepanjangan KUHP, Pak?
    B. Dengan tegas Ahmad menjawab, “Kasih Uang Habis Perkara, Pak …!
    C. Semua mahasiswa di kelas itu tercengang. Mereka berpandang-pandangan
    D. Mahasiswa lain tentu tertawa, sedangkan pak dosen hanya menggeleng-gelengkan  kepala seraya menambahkan pertanyaan kepada Ahmad
    E. Dasar Ahmad, pertanyaan pak dosen  dijawabnya  dengan tegas

 CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

Essay

  1. Tuliskan ciri-ciri teks anekdot!
  2. Apa saja tujuan dari teks anekdot? Tuliskan secara rinci!

Apabila dikonsumsi dalam waktu lama dan terus-menerus, obat modern akan mengakibatkan efek samping yang dapat memicu penyakit baru. Itulah keunggulan obat tradisional, jika dibandingkan dengan obat modern, lebih aman dan ekonomis.”

  1. Tuliskan ide pokok paragraf teks di atas!
  2. Mengapa teks laporan hasil observasi harus disajikan dengan menggunakan bahasa yang jelas, mudah dipahami, dan tidak boleh berbelit-belit?
  3. Jelaskan langkah-langkah yang harus diperhatikan dalam membuat teks laporan hasil observasi!

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10

CONTOH SOAL BAHASA INGGRIS KELAS 12

CONTOH SOAL BAHASA INGGRIS KELAS 11


Related Posts:

Comments
0 Comments

0 Response to "CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS 10"

Posting Komentar