Table Manner SMKT AL-Alazhariyah

 Pengertian Table Manner – Secara singkat table manner artinya adalah tata cara makan, ia melingkupi bagaimana cara duduk, cara menggunakan peralatan makan dan etika yang diterapkan ketika makan.

Table manner biasanya digunakan ketika acara jamuan makan khusus, baik itu dari kolega bisnis, kepemerintahan ataupun kerajaan

Dasar-dasar Table Manner 

Setelah tahu apa itu table manner, sekarang kamu akan diajak untuk mempelajari lebih detail tentang tata cara atau etika makan yang baik dan benar, berikut ulasannya.

  • Memahami hidangan yang disajikan 

Menyantap makanan ala table manner berbeda dengan makan di restoran atau tempat umum lainnya. Saat mengikuti jamuan makan khusus, kamu akan menyantap berbagai jenis hidangan yang disajikan secara berurutan. Rangkaian menu makan ini dimulai dari makanan pembuka, makanan utama, dan yang terakhir adalah makanan penutup. Oleh sebab itu kamu wajib tahu hidangan apa yang termasuk makanan pembuka, makanan utama, dan makanan penutup tersebut agar tidak melakukan kesalahan.
  • Perhatikan posisi duduk yang benar

Sikap duduk yang benar juga merupakan hal penting dalam mempraktekkan table manner. Pastikan kamu duduk dengan tegak dan menghindari posisi membungkuk. Selain itu, kamu juga dilarang keras untuk menyandarkan badan ke kursi karena akan dianggap tidak sopan. Saat tiba waktunya makan, perhatikan kedua sikumu. Posisi siku yang benar adalah berada di udara dan tidak menempel di meja makan. Jika kamu duduk berjejer dengan banyak orang, pastikan siku-sikumu tidak menyentuh siku orang lain yang berada di kanan kirimu. 
  • Menguasai tata cara pemakaian alat-alat makan

Pada jamuan resmi kamu akan mendapati banyak alat makan yang sudah ditata sedemikian rupa di atas meja. Peralatan makan ini meliputi sendok, garpu, dan juga pisau dengan jenis dan ukuran yang berbeda. Masing-masing alat makan tersebut punya fungsinya sendiri dan digunakan pada hidangan yang berbeda-beda. Sendok dan garpu dipakai untuk menikmati makanan utama seperti nasi, sayur, dan lauk dengan posisi sendok di tangan kanan dan garpu di tangan kiri.

  • Cara memakai serbet

Serbet makan adalah salah satu item wajib yang ada di jamuan table manner. Penggunaan serbet biasanya dilakukan sebelum menyantap makanan dan setelah selesai mencicipi hidangan penutup. Sebelum menikmati hidangan pembuka, kamu cukup membuka lipatan serbet dan meletakkannya di atas pangkuan. Pada akhir sesi makan, gunakan ujung serbet yang ada di pangkuan untuk mengusap bibir dan membersihkan jari-jari tangan.

Maka oleh sebab itu SMKT Al-Azhariyah mengadakan kegiatan table manner di hotel Grand Metro di Tasikmalaya tanggal 15 Desember 2021.



Related Posts:

Comments
0 Comments

0 Response to "Table Manner SMKT AL-Alazhariyah"

Posting Komentar